Kasdim Hadiri Upacara Bendera gabungan TNI/Polri/ASN Peringatan Hari Korp Pegawai Republik Indonesia Ke-53

Palangka Raya – Kepala Staf Kodim (Kasdim)1016/Palangka Raya Letkol Arm Khazanatul Israr, S.Pd., M.M. hadir dalam pelaksanaan upacara peringatan HUT Korp Pegawai Republik Indonesia ke 53 tahun 2024, bertempat di halaman Kantor Walikota jalan Tjilik Riwut Km 5,5 Kelurahan Bukit Tunggal Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka Raya,upacara peringatan HUT Korpri ke 53 kali ini mengambil tema Korpri Untuk Indonesia, Senin (02/12/24).   Komandan Kodim 1016/Palangka Raya Kolonel Arh Jimmy Hutapea, S.E.,M.I.Pol. melaui Kasdim 1016/Plk, Letkol Arm Khazanatul Israr, S.Pd., MM.,di HUT Korpri ke 53 ini menyampaikan kebanggaannya kepada segenap anggota…

bagikan :
Selengkapnya

Pemerintah Kalimantan Tengah Gelar Sosialisasi Pencegahan Ekstremisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Palangka Raya, WahanaPalangka.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) mengadakan Sosialisasi Rencana Aksi Nasional Pencegahan Ekstremisme Berbasis Kekerasan dan Penyalahgunaan Narkoba. Kegiatan yang bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya ekstremisme dan narkoba ini diselenggarakan di Aula Ballroom Aurila Hotel Palangka Raya, Jalan Adonis Samad, pada Senin (2/12/2024). Acara tersebut dibuka oleh Plt. Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Katma F. Dirun. Dalam sambutannya, Katma menegaskan bahwa ekstremisme yang berujung pada terorisme merupakan ancaman serius bagi stabilitas sosial, keamanan nasional, serta keharmonisan masyarakat. Ia menekankan pentingnya…

bagikan :
Selengkapnya

Polri Harus Tetap Independen, Wacana Pengalihan ke Kemendagri atau TNI Dinilai Ahistoris

Jakarta – Wacana untuk mengembalikan Polri di bawah kendali Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) atau bahkan Tentara Nasional Indonesia (TNI) kembali mengemuka di ruang publik. Gagasan ini menuai kontroversi dan dinilai bertentangan dengan prinsip reformasi institusi keamanan yang telah berlangsung sejak era reformasi.   Pitra Nasution, S.H., M.H. seorang praktisi hukum, menegaskan bahwa ide tersebut tidak hanya ahistoris, tetapi juga bertentangan dengan realitas peningkatan kinerja dan kepercayaan publik terhadap Polri. Menurutnya, keberadaan Polri sebagai institusi independen di bawah Presiden justru menjadi kunci keberhasilan reformasi yang selama ini diupayakan.   “Hasil berbagai…

bagikan :
Selengkapnya

Parade Natal 2024 di Palangka Raya Meriah, Dihadiri Pj. Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya

Palangka Raya, WahanaPalangka.com – Suasana Lapangan Sanaman Mantikei, Palangka Raya, dipenuhi keceriaan dan semangat perayaan Natal pada Minggu (1/12/2024). Parade Natal 2024 yang digelar di lokasi tersebut berlangsung meriah dengan kehadiran berbagai elemen masyarakat. Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Kota Palangka Raya, Albert Tombak, hadir mewakili Wali Kota Palangka Raya untuk turut serta dalam momen istimewa ini. Kegiatan ini juga melibatkan jajaran pemerintah Kota Palangka Raya, termasuk Setda Kota Palangka Raya, yang menunjukkan dukungan penuh terhadap perayaan ini. Parade Natal yang merupakan agenda tahunan ini diharapkan menjadi momentum untuk mempererat…

bagikan :
Selengkapnya

Parade Natal 2024 di Palangka Raya: Momentum Pererat Kebersamaan dan Harmoni Beragama

Palangka Raya, WahanaPalangka.com – Dalam semangat menyambut Natal dan Tahun Baru 2025, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bekerja sama dengan Persatuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) Kalimantan Tengah menyelenggarakan Parade Natal di Palangka Raya. Acara yang penuh makna ini berlangsung di Lapangan Sanaman Mantikei pada Minggu (1/12/2024) dengan antusiasme tinggi dari masyarakat setempat. Parade Natal 2024 secara resmi dibuka oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappedalitbang) Provinsi Kalimantan Tengah, Leonard Ampung, yang hadir mewakili Gubernur Kalimantan Tengah. Dalam sambutannya, Leonard menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan kegiatan ini sebagai wujud nyata…

bagikan :
Selengkapnya

“Kami Masih Semangat!” Willy-Habib Tegaskan Komitmen Menuju Hasil Akhir Pilkada

Palangka Raya, WahanaPalangka.com – Dalam upaya mempererat hubungan dan menjaga semangat perjuangan di tengah proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kalimantan Tengah, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nomor Urut 01, Willy Midel Yoseph dan Habib Ismail Bin Yahya, mengadakan acara ramah tamah dan silaturahmi bersama relawan, simpatisan, tim pemenangan, serta partai-partai pengusung. Acara ini berlangsung pada Sabtu (30/11/2024) di kediaman Habib Ismail Bin Yahya di Jalan G. Obos 14, Palangka Raya. Dalam sambutannya, Habib Ismail Bin Yahya menyampaikan bahwa hingga saat ini ia dan pasangannya, Willy Midel Yoseph, masih memiliki…

bagikan :
Selengkapnya

Sosialisasi Perda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan, Pemprov Kalteng Tegaskan Pentingnya Implementasi Nilai Pancasila

Palangka Raya, WahanaPalangka.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) melaksanakan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Kalimantan Tengah Nomor 4 Tahun 2023 tentang Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan. Kegiatan ini berlangsung di ruang Rapat Gabungan DPRD Provinsi Kalimantan Tengah pada Sabtu (30/11/2024). Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Tengah, M. Katma F. Dirun. Dalam sambutannya, Katma menegaskan pentingnya implementasi prinsip negara hukum yang mendasari penyelenggaraan pemerintahan di dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). “Hal ini sejalan dengan Pasal…

bagikan :
Selengkapnya

Pilkada Aman Dan Damai, Kapolda Kalteng Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kamtibmas Dan Persatuan

Palangka Raya – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, mengajak dan mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap menjaga situasi kamtibmas di Bumi Tambun Bungai.   “Mari kita bersama-sama rapatkan barisan dan presepsi untuk mewujudkan Pilkada di Kalimantan Tengah yang aman dan nyaman,” ajaknya.   Kapolda juga menyebut bahwa persatuan dan kesatuan merupakan hal yang paling utama.   “Kita semua berharap dan berdoa agar pelaksanaan pesta demokrasi ini tetap berjalan dengan aman dan nyaman serta pelaksanaan Pilkada dapat diterima oleh semua pihak,” ucapnya.   Djoko juga meminta agar…

bagikan :
Selengkapnya

Pilkada Berlangsung Aman Dan Damai, Polda Kalteng Imbau Masyarakat Tetap Jaga Kedamaian dan Persatuan di Bumi Tambun Bungai

Palangka Raya – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 yang berlangsung di Bumi Tambun Bungai sebutan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) khususnya tahap pemungutan dan perhitungan suara pada tanggal 27 Nopember 2024 kemarin berlangsung aman dan damai.   Polda Kalteng mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjaga kedamaian dan persatuan.   Imbauan tersebut, disampaikan Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto melalui Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji, Kamis (28/11/24).   Kabidhumas menyebut, tahap pemungutan suara Pilkada serentak 2024 di 13 Kabupaten dan 1 Kota, serta pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur telah…

bagikan :
Selengkapnya

Deklarasi Kemenangan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo: Ketua Relawan Pulang Pisau Pilodi Sampaikan Harapan Besar untuk Kalimantan Tengah

Palangka Raya, WahanaPalangka.com – Kemenangan pasangan calon (paslon) nomor urut 03, Agustiar Sabran dan Edy Pratowo, dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, disambut meriah dalam deklarasi resmi yang digelar di Markas Besar Tim Pemenangan Agustiar-Edy di Jalan Antang, Palangka Raya, Kamis (28/11/2024). Acara ini dihadiri berbagai tokoh penting, termasuk Ketua Tim Relawan Pemenangan Paslon 03 Kabupaten Pulang Pisau sekaligus Ketua HAM DPW Kalimantan Tengah, Pilodi. Dalam wawancara dengan awak media, Pilodi mengungkapkan rasa bangga dan syukurnya atas keberhasilan paslon Agustiar-Edy. Ia menilai malam deklarasi ini adalah puncak dari…

bagikan :
Selengkapnya