Palangka Raya, Wahana Palangka – Mantapkan diri maju sebagai kandidat Wakil Gubernur Kalteng pada Pilkada serentak november mendatang, mantan Bupati Kabupaten Murung Raya dua priode Dr. Perdie M Yosep, mendaftarkan dirinya di partai PAN Kalteng di Jalan Tingang Palangka Raya, Rabu (8/5/24).
Sebelumnya Perdie M Yosep sampai saat ini sudah mendaftar seraya menyerahkan berkas Bakal Calon (Balon) Kepala Daerah yang kedelapan di Partai Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Kalimantan Tengah.
Kedatangan Perdie M Yosep dan tim ke kantor Sekretariat PAN Kalteng tersebut langsung di sambut oleh Ketua DPW PAN Kalteng H. Ahmad Diran dan jajaran pengurus partai PAN Kalimantan Tengah.
Foto Dr. Perdie M Yosep Menyerahkan Berkas
Kepada awak media, Perdie M Yosep menyampaikan dirinya sangat bersyukur memiliki latar belakang birokrat sebagai modalnya kedepan untuk memimpin Kalteng kedepan jika masyarakat Kalimantan Tengah menghendaki.
“Dan dirinya sangat yakin bahwa Partai PAN Kalteng akan mengusung dirinya pada Pilkada serentak 27 november 2024 nanti seperti tegline partai PAN “Pasti Ada Harapan, ” ucapnya.
Sementara, Ketua DPW PAN Kalteng H. Ahmad Diran berkaca pada era kepemimpinan Perdie M Yosep di kabupaten Murung Raya (Mura) 2 Periode tersebut, ia meyakini banyak partai yang akan mengusung beliau.
“Diera beliau menjabat sebagai bupati Mura 2 periode, beliau banyak mendapat dukungan dari masyarakat dan tidak pernah ada permasalahan disaat beliau menjabat sudah cukup bagi masyarakat akan menilai siapa sosok yang cocok untuk memimpin Kalteng kedepan, ” jelasnya.
Sumber : bayu / tn-t7