Kapolda Kalteng Djoko Poerwanto Meresmikan Bedah Rumah dan Pemberian Bansos Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 78.

Palangka Raya, Wahana Palangka – Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Tengah (Kalteng) Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto Meresmikan Bedah Rumah dan Pemberian Bansos Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke 78 Polda Kalimantan Tengah, di Jalan Tmg. Amai Rawang (Masuk Jl. Junjung Buih III) Langkai, Kota Palangka Raya, Selasa (25/06/24). 

Sebagai informasi, peresmian rumah Ibu Heltiana, Jalan Tmg. Amai Rawang merupakan Kegiatan Seremonial Secara Virtual Bersama Kapolri, dalam rangka hari Bhayangkara Ke-78. 

Dalam sambutannya, Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto mengatakan kegiatan Peresmian Bedah Rumah dan Pemberian Bansos bagi masyarakat sekitar masih dalam Rlrangka  hari Bhayangkara Ke 78 Polda Kalimantan Tengah. 

Foto Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto Saat Memberikan Bansos Kepada Masyarakat Sekitar di Jalan Tmg. Amai Rawang (Masuk Jl. Junjung Buih III) Langkai, Kota Palangka Raya

“Atas terselenggaranya kegiatan ini, saya mengucapkan terimakasih kepada Kapolresta dan jajarannya apa yang baru saja kita lakukan, tapi ini tidak hanya seremonial, tetapi bagaimana kita mensyukuri nikmat yang sudah diberikan pada kita dari Tuhan Yang Maha esa allah subhanahu wa taala, ” ucapnya. 

Djoko Poerwanto juga melaporkan kepada Kapolri bahwa bansos bedah rumah yang dilakukan polda Kalimantan Tengah yang sudah menjadi 10 unit, Dan juga berkesinambungan 4 unit lainnya Palangkaraya 1 unit, Kotawaringin Timur 1 unit, Kapuas 2 unit, Pulang Pisau 1 unit, Barito Utara 3 unit, Kotawaringin Barat 2 unit, yang akan sedang berproses adalah 4 unit. 

Baca Juga  Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Gelar Upacara Dalam Rangka Hari Lingkungan Hidup Se-Dunia Tahun 2024

“Kemudian dalam kegiatan bansos pembangunan fasilitas air bersih yang sekarang sudah selesai dan tetap juga berkelanjutan sekarang adalah 5 unit dengan perincian bahwa barito utara 2 unit, Kapuas 1 unit, Barito Selatan 1 unit, dan Kotawaringin Barat 1 unit., ” ungkapnya. 

Foto Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto Saat Pemotongan Pita Dan Penyerahan Kunci Kepada Ibu Heltiana

Dikemukakannya, Kegiatan yang sama dalam bantuan sosial pendistribusian sembako bagi keluarga atau kelompok masyarakat yang membutuhkan yang dilaksanakan serentak baik itu Polda Kalteng dan 14 Kabupaten/Kota dengan jumlahnya adalah 8.060 paket. 

“Intinya kegiatan tersebut dalam rangka kita ikut merasakan apa yang dirasakan masyarakat yang kurang beruntung, ” jelas Djoko Poerwanto Kapolda Kalteng tersebut. 

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Pj. Walikota Palangkaraya Hera Nugrahayu, Unsur Forkompinda Pemkot Palangkaraya, Kapolda Kalteng Dan Jajarannya, Kapolresta Palangkaraya dan jajaran, serta masyarakat setempat. 

Sumber : bayu / tn-t7

bagikan :

Berita Lainnya