Pemprov Kalteng Gelar Pasar Murah Dan Launching Tabe Wirausaha Bagi Mahasiswa.

Palangka Raya, Wahana Palangka – Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran memberikan bantuan berupa pasar murah untuk mahasiswa kurang mampu dan perantauan serta launching Tabe Wirausaha bagi mahasiswa, yang dipusatkan di bandara besar Palangkaraya, minggu (18/8/24). 

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran menyampaikan di tahun pertama sejak kami menjabat kami belum bisa memberikan bantuan seperti pada saat sekarang karena menyangkut  APBD Kalteng yang fokus kepada infrastruktur dan perekonomian.

“Tetapi sekarang karena apa APBD kita naik, sehingga bisa memberi bantuan kepada mahasiswa walaupun masih belum maksimal, ” ucapnya. 

Foto Bersama

Dikatakannya, Mudah mudahan Gubernur berikutnya nanti 5 tahun ke depan bagi penerima Tabe bisa naik lagi di angka 5 juta per mahasiswa penerima Tabe. 

“Kalau memang APBD Prov. Kalteng bisa menyentuh di atas 13 triliun, maka saya kira tidak jadi masalah juga untuk mahasiswa  sampai maksimal 15 juta, saya rasa dengan 15 juta untuk adik mahasiswa sudah lepas dari beban kuliah, apalagi ada bantuan melewati pasar penyeimbang 2 bulan sekali dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, ” jelasnya. 

Lebih lanjut, Sugianto Sabran menyebut jika penerima Tabe untuk mahasiswa ini bisa maksimal, maka ini akan mengurangi beban orang tua mahasiswa yang ada di kampung-kampung. 

“Apalagi ada bantuan UMKM  Mahasiswa dari CSR Bank Kalteng dengan Pemerintah Provinsi yang diberikan kepada 900 mahasiswa lebih, ” ungkap Gubernur Kalteng tersebut. 

Foto Sekretaris Daerah (Sekda) Prov. Kalteng H. Nuryakin

Sementara, Sekretaris Daerah (Sekda) Prov. Kalteng H. Nuryakin dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program dari Pemprov. Kalteng yang diinisiasi oleh Gubernur Kalteng. 

Baca Juga  Ikuti Peringatan Hari Pangan Sedunia Tingkat Prov. Kalteng Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kotawaringin Timur Siap Kudapan B2SA Sebanyak 500 Paket.

“Dengan tujuannya adalah membantu rekan rekan mahasiswa yang kurang mampu dan perantauan untuk bisa menikmati kehidupan yang layak, khususnya dalam rangka konsumsi sehari hari, ” bebernya. 

Dikemukakanya, yang kedua bahwa ada launching usaha Tabe bagi mahasiswa, Usaha ini merupakan kegiatan kerja sama antara Pemerintah Provinsi dengan Bank Kalteng. 

“Jadi pada hari ini kita akan menumbuhkan wirausaha wirausaha muda sebanyak 945 orang, bahwa mahasiswa ini sudah mempunyai usaha. Jadi kita akan membantu melalui CSR Bank Kalteng sesuai dengan persetujuan Gubernur yaitu masing masing mahasiswa yang sudah mendaftarkan dirinya selaku wirausaha muda sebesar satu juta rupiah, ” kata Nuryakin. 

Foto Mahasiswa Hadir Pada Launching Tabe Mahasiswa Wirausaha. 

Sekda Prov. Kalteng tersebut menegaskan bahwa pada hari ini menurut data yang disampaikan kepada kami bahwa ada 945 orang wirausaha muda mendapat satu juta berarti sekitar 945 juta rupiah.

“Kemudian Gubernur Kalteng bersama dengan kegiatan tersebut  membagikan paket sebanyak 6000 paket untuk mahasiswa, ” beber Nuryakin. 

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Wagub Kalteng, H. Edy Pratowo, Plt. Kadis Pendidikan M. Reza Prabowo, Staf Ahli Gubernur Kalteng, Kapala Bappedalitbang Leonard S. Ampung, dan Mahasiswa. 

 

Sumber : bayu / tn-t7

bagikan :

Berita Lainnya