Buka Puasa Bersama, Golkar Kalteng Pererat Hubungan dengan Masyarakat dan Anak Panti

Palangka Raya, wahanapalangka.com – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kalimantan Tengah menggelar acara buka puasa bersama anak-anak panti asuhan di Aula Kantor Golkar Kalteng pada Senin (16/3/2025). Kegiatan ini menjadi momentum kebersamaan sekaligus ajang refleksi dan rasa syukur atas berbagai pencapaian partai, terutama dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang baru saja berlangsung.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Dewan Pertimbangan Partai Golkar H. Ir. Abdul Razak, Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Ketua Fraksi Golkar DPRD Provinsi Kalteng, serta sejumlah pengurus Partai Golkar Kalteng lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua DPD Partai Golkar Kalteng, HM. Ruslan, mengungkapkan rasa syukur atas nikmat kesehatan yang diberikan sehingga masih bisa menjalankan ibadah puasa di hari ke-17 Ramadhan tahun ini. Ia juga menyampaikan kebahagiaan atas keberhasilan Partai Golkar dalam Pilkada, di mana partainya meraih kemenangan di sembilan kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah.

“Alhamdulillah, kita patut bersyukur atas keberhasilan yang telah diraih dalam Pilkada kemarin. Ini merupakan hasil kerja keras seluruh kader dan dukungan masyarakat yang mempercayakan amanahnya kepada Partai Golkar,” ujar Ruslan.

Ia menambahkan bahwa pencapaian tersebut menjadi motivasi bagi Partai Golkar untuk terus berkontribusi dalam pembangunan Kalimantan Tengah. Di bulan suci Ramadhan ini, ia berharap provinsi Kalimantan Tengah senantiasa diberkahi kedamaian, terutama di tengah kondisi cuaca yang kurang bersahabat sehingga menyebabkan banjir di beberapa wilayah.

Baca Juga  Ditlantas Polda Kalteng Berikan Pelayanan Prima Dalam Pengurusan BPKB

Selain membahas keberhasilan dalam Pilkada, HM. Ruslan juga mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat Partai Golkar Kalteng akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) untuk memilih kepengurusan baru.

“Kami berharap dalam Musda nanti dapat terpilih generasi muda yang siap memimpin dan membawa Partai Golkar semakin maju,” tambahnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah menghadiri acara buka puasa bersama ini. Setelah rangkaian kegiatan ini, ia pun berpamitan untuk kembali ke Pangkalan Bun guna melaksanakan berbagai agenda lainnya.

Dengan terselenggaranya acara ini, Partai Golkar Kalteng menunjukkan komitmennya untuk terus dekat dengan masyarakat, tidak hanya dalam ranah politik tetapi juga dalam kegiatan sosial dan keagamaan. Semangat berbagi di bulan Ramadhan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara partai dan masyarakat serta membawa keberkahan bagi Kalimantan Tengah. (By)

bagikan :

Berita Lainnya