Bupati dan Wakil Bupati Lamandau Resmi Dilantik Gubernur Kalteng, Kepala BAPPERIDA Kalteng Sampaikan Harapan

Palangka Raya, wahanapalangka.com – Gubernur Kalimantan Tengah secara resmi melantik Bupati dan Wakil Bupati Lamandau dalam sebuah upacara yang berlangsung di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Palangka Raya, pada Senin (24/03/2025). Dalam kesempatan tersebut, turut dilantik Ketua Tim Penggerak PKK (TP-PKK), Ketua Tim Pembina Posyandu, serta Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Lamandau.

Kegiatan pelantikan ini dihadiri oleh berbagai pejabat tinggi, termasuk Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Plt. Sekretaris Daerah Kalteng, seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Kalteng, Kapolda Kalteng, serta perwakilan dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalimantan Tengah. Selain itu, perwakilan bupati dari berbagai kabupaten di Kalimantan Tengah juga turut hadir untuk memberikan dukungan kepada kepala daerah yang baru dilantik.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (BAPPERIDA) Provinsi Kalimantan Tengah, Leonard S. Ampung, turut menjadi salah satu saksi atas pelantikan tersebut. . Seusai pelantikan, Leonard menyampaikan harapannya atas kepemimpinan baru di Kabupaten Lamandau.

“Semoga dengan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Lamandau yang baru, Kabupaten Lamandau dapat semakin maju, semakin berkah, dan tentunya dapat bersinergi dengan program-program Asta Cita serta program Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah,” ungkap Leonard saat ditemui seusai kegiatan.

Dengan kepemimpinan yang baru, diharapkan Kabupaten Lamandau dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan daerah, sejalan dengan visi besar Kalimantan Tengah yang semakin maju dan sejahtera. (By)

Baca Juga  DPW Forsiladi Kalteng Gelar Rakerwil I, Susun Program Strategis untuk Kemajuan Daerah

 

bagikan :

Berita Lainnya