Jalani Pemeriksaan Dengan Lancar, Pasangan Bacagub Kalteng Nadalsyah dan Supian Hadi Optimis Lolos

Palangka Raya, Wahana Palangka – Pasangan Calon Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) Nadalsyah (Koyem) dan Supian Hadi (SHD) telah menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai syarat untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Prov. Kalteng, yang dilaksanakan di RSUD Doris Silvanus Palangka Raya, Jumat (30/8/24). 
 
Kegiatan tersebut merupakan tahapan yang sudah ketentuan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk melengkapi persyaratan Bakal Calon Kepela Daerah Provinsi Kalimantan Tengah.

Kepada awak media, Bacagub Kalteng Nadalsyah (Koyem) mengatakan pada hari ini kami menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Doris Silvanus Palangka Raya secara lengkap.

“Pemeriksaan kesehatan secara lengkap tersebut yakni mulai dari pemeriksaan darah, cek jantung, mata, telinga, dan gigi dan THT yang di lakukan oleh dokter spesialis yang sudah dipersyaratkan oleh KPU, ” ucapnya.

 Foto Pasangan Bacagub Prov. Kalteng Nadalsyah dan Supian Hadi 

Koyem sapaannya, menyebutkan “Alhamdulillah, kami jalani dengan baik dimana semuanya berjalan dengan lancar.

“Pada saat pemeriksaan tadi, saya juga telah menanyakan terkait dengan kondisi kepada dokter yang memeriksa Alhamdulillah semua dinyatakan baik,” sebut mantan Bupati Barsel 2 (dua) periode tersebut.

Lebih lanjut, ia menambahkan Pasangan Bacagub Prov. Kalteng Nadalsyah dan Supian Hadi mengucapkan terimakasih kepada panitia dan Tim Kesehatan di RSUD dr Doris Sylvanus atas layanannya sangat baik dan lancar dalam melaksanakan tugas secara profesional, ” tambah Nadalsyah bacawagub Kalteng periode 2024-2029.

Sumber : bayu / tn-t7

bagikan :
Baca Juga  Army Squad Bersama Homachan Sukses Senggelarakan Central Borneo Asian Fest 2024 Bersama Para Cosplayer dan K-Popers Palangka Raya

Berita Lainnya