Palangka Raya, Wahana Palangka – Pj Bupati Kabupaten Murung Raya Hermon Menghadiri Musrenbang Provinsi Kalteng Tahun 2024 Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025-2045 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025, yang digelar di Aula Jayang Tingang (AJT) Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (24/3/24).
Sebagai informasi, Kegiatan Musrenbang juga dirangkaikan dengan launching Logo Hari Jadi ke- 67 Provinsi Kalteng Tahun 2024 dan penyerahan Penghargaan Pembangunan Daerah Tiga Kabupaten Terbaik Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2024, yakni Kotawaringin Barat, Gunung Mas, dan Barito Selatan.
Kepada awak media, Pj Bupati Kabupaten Murung Raya Hermon mengatakan topik utama yang dibahas oleh Kabupaten Murung Raya pada saat musrembang adalah infrastruktur dan mengharapkan pemerintah dapat lebih memperhatikan Kabupaten Murung Raya, terlebih murung raya siap untuk mengembangkan paritas padi gogo.
“Dimana untuk Kabupaten Murung Raya sawahan kita sana kecil sekali sedikit hanya ada 30 hektar dan kemarin kita panen raya, ” ucapnya.
Lebih lanjut, Hermon mengungkapkan kami bermohon sangat dari Kementerian tentunya bisa mendukung untuk padi gogo kita siapkan lahan itu kemarin mereka menawarkan dan kami siapkan 10.000 hektar walaupun nanti bertahap.
“Kemudian yang kedua adalah dukungan kita nanti untuk bagaimana nanti dukungan terhadap daerah penyangga itu pembangunannya bisa diprioritaskan, ” ungkapnya.
Pj Bupati Kabupaten Murung Raya menyebutkan selama ini dukungan Pemerintah selalu berada di wilayah barat terus, Sekarang ini dengan adanya IKN coba lihat komposisi yang ada di wilayah timur itu bisa menjadi prioritas untuk jadi daerah penyangga IKN, “sebut Hermon.
Dalam kegiatan tersebut di hadiri oleh Bupati/Pj Bupati/Pj Wali Kota se-Kalteng beserta jajaran, Sekda Prov Kalteng H Nuryakin, unsur Forkopimda. Anggota DPD RI Dapil Kalteng Habib Said Abdurrahman, dan Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemprov Kalteng.
Sumber : bayu / tn-t7