Yansen A. Binti Apresiasi Fasilitas Baru untuk Umat Hindu Kaharingan di Palangka Raya

Palangka Raya, wahanapalangka.com – Dalam upaya mendukung pelestarian dan pengembangan nilai-nilai keagamaan serta kebudayaan lokal, Tokoh Masyarakat Adat Dayak Kalteng Yansen A. Binti yang juga sekaligus Ketua Umum DPP Gerdayak Indonesia Kalimantan Tengah turut berperan aktif dalam kegiatan keagamaan masyarakat dalam acara peresmian Balai Induk Kaharingan Garing Nganderang dan Gedung Kayu Erang Tingang yang digelar di kawasan Hindu Kaharingan Center, Jalan Tambun Bungai, Kota Palangka Raya, pada Kamis (17/04/2025).

Kegiatan peresmian tersebut menjadi momentum penting dalam sejarah umat Hindu Kaharingan di Kalimantan Tengah, khususnya di Palangka Raya, yang selama ini terus bertumbuh dan membutuhkan ruang representatif untuk menjalankan aktivitas keagamaannya.

Ketua Paruman Walaka Hindu Kaharingan, Arton S. Dohong, dalam sambutannya menjelaskan bahwa pembangunan Balai Induk Kaharingan dan gedung pendukungnya merupakan bentuk nyata dari perhatian terhadap kebutuhan umat. Ia menekankan bahwa keberadaan fasilitas ini bukan hanya sebagai tempat ibadah, melainkan juga sebagai pusat kegiatan spiritual, budaya, dan pembinaan umat Hindu Kaharingan.

“Jumlah umat Hindu Kaharingan di Palangka Raya terus mengalami peningkatan dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, sudah menjadi keharusan bagi kita semua untuk menyediakan tempat ibadah yang layak, representatif, dan mampu menampung berbagai kegiatan keagamaan secara terpadu,” ujar Arton.

Senada dengan hal tersebut, Yansen A. Binti Tokoh Adat Dayak Kalimantan Tengah, Yansen A. Binti, mengungkapkan apresiasi dan dukungannya atas peresmian dua bangunan penting tersebut. Menurutnya, pembangunan fasilitas keagamaan ini sejalan dengan visi pembangunan daerah yang inklusif dan berlandaskan pada nilai-nilai kearifan lokal.

Baca Juga  Irjen Pol Drs Djoko Poerwanto Kapolda Kalteng Menggelar Silaturahmi BUKA PUASA Bersama Rekan Media

“Kita semua melihat pentingnya kolaborasi antara pemerintah, tokoh agama, dan masyarakat adat dalam menciptakan ruang-ruang yang mendukung kebhinekaan dan menjaga kelestarian budaya lokal. Balai Induk Kaharingan ini adalah bukti nyata dari upaya tersebut,” terang Yansen.

Acara peresmian tersebut turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan pejabat tinggi di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah. Gubernur Kalteng H. Agustiar Sabran hadir secara langsung memberikan dukungan, disusul oleh Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol Iwan Kurniawan, Komandan Korem 102/Panju Panjung Brigjen TNI Wimoko, serta para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemprov Kalteng. Kehadiran tokoh adat Dayak, Yansen A. Binti, turut menambah khidmat dan kekentalan nilai budaya dalam kegiatan tersebut.

Balai Induk Kaharingan Garing Nganderang dan Gedung Kayu Erang Tingang diharapkan menjadi pusat kegiatan spiritual umat Hindu Kaharingan sekaligus tempat pelestarian nilai-nilai budaya Dayak yang merupakan bagian dari identitas masyarakat Kalimantan Tengah. Pemerintah daerah menyatakan komitmennya untuk terus mendukung pembangunan sarana keagamaan lintas agama sebagai bagian dari perwujudan toleransi dan kerukunan antarumat beragama di Bumi Tambun Bungai.

Dengan diresmikannya dua fasilitas tersebut, masyarakat Hindu Kaharingan kini memiliki sarana yang memadai untuk menjalankan ibadah serta menjaga kesinambungan tradisi dan nilai-nilai leluhur secara lebih baik dan berkelanjutan. (By)

bagikan :

Berita Lainnya