Yansen A. Binti: Konsolidasi Relawan Rajawali Berkah untuk Kemenangan Paslon Nomor 3

Palangkaraya, WahanaPalangka.com – Relawan Rajawali Berkah, pendukung dari pasangan calon nomor urut 3, Agustiar Sabran – Edy Pratowo, mengadakan pertemuan terbatas perihal berakhirnya masa kampanye dengan seluruh tim relawan. Pertemuan ini digelar untuk mengevaluasi masa kampanye yang telah berakhir pada Sabtu (23/11/2024) di kediaman Yansen A. Binti di Jalan Letkol Chr. Binti No. 8, Palangkaraya.

Dalam kesempatan tersebut, Yansen A. Binti, Ketua relawan Rajawali Berkah, menyampaikan rencana strategis ke depan untuk mendukung kesuksesan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Tengah nomor urut 3.

Foto bersama Anggota Relawan Rajawali Berkah

“Masa kampanye telah berakhir, dan kami akan melakukan evaluasi untuk memperbaiki berbagai kekurangan yang ada,” ujar Yansen. Ia menambahkan, menjelang hari pemungutan suara pada 27 November 2024, seluruh tim diharapkan dapat memastikan proses berjalan lancar, aman, dan sukses.

Yansen juga mengimbau seluruh relawan, baik dari Rajawali Berkah maupun tim pendukung lainnya, untuk tetap solid dan fokus hingga hari pemilihan. 

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif datang ke TPS dan memberikan dukungan dengan memilih pasangan nomor urut 3,” tegasnya.

Lebih lanjut, Wakil Ketua Tim Kampanye Agustiar – Edy tersebut menyatakan komitmen timnya untuk bekerja sama dengan pemerintah, TNI, dan Polri dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan pemilu.

“Kami berharap pesta demokrasi ini melahirkan pemimpin yang mampu membawa kesejahteraan bagi masyarakat Kalimantan Tengah,” ungkapnya.

Baca Juga  Relawan Rajawali Satu Berkah Dampingi Bacagub Dan Bacawagub Kalteng Paslon No Urut 3 Agustiar Sabran-Edy Pratowo Menghadiri Deklarasi Kampanye Damai Tahun 2024

Yansen juga menekankan bahwa relawan Rajawali Berkah akan terus mendukung pemerintahan Agustiar Sabran, yang diyakini akan memenangkan Pilkada kali ini. 

“Kami berkomitmen untuk menjadikan relawan ini permanen guna mengawal pemerintahan yang baik, serta merangkul kembali masyarakat yang mungkin sempat terpecah,” jelasnya.

Ia menutup pernyataannya dengan harapan besar akan persatuan di Kalimantan Tengah. “Tidak ada lagi pendukung 01, 02, atau 03. Semuanya adalah pendukung Kalimantan Tengah menuju Indonesia Emas 2045. Mari kita jaga semangat persaudaraan, semangat huma betang,” pungkas Yansen.

 

Sumber : ctr/red

bagikan :

Berita Lainnya